Lomba Mobile Edukasi
Balai Pengembangan Multimedia Pendidikan (BPMP) Kemendikbud menyelenggarakan lomba pembuatan mobile learning dengan kategori pelajar, guru dan umum. Mahasiswa Program Studi Sistem Informasi dapat mengikuti lomba ini dan berpotensi untuk berhasil.
Lomba ini bertujuan untuk:
- Memotivasi masyarakat untuk mengembangkan bahan belajar interaktif melalui perangkat mobile/handphone.
- Memotivasi siswa sekolah akan pentingnya bahan ajar /media pembelajaran berbasis TIK sebagai penunjang proses pembelajaran, khususnya mobile edukasi.
- Membentuk budaya pembelajaran yang inovatif dan kreatif bagi seluruh siswa sekolah melalui bahan ajar/media pembelajaran berbasis TIK, khususnya mobile edukasi.
- Memperkaya konten pendidikan di internet.
Info selengkapnya dapat dibaca di situs http://m-edukasi.kemdikbud.go.id/lomba .