Agus ’03 Tampil di DFmA 2010 UGM
Belum lama ini salah satu mahasiswa (sekarang mantan, baru saja lulus Juli 2010) angkatan 2003 yaitu Agus Setia Atmaja tampil di seminar internasional The International Conference on Distributed Framework & Applications 2010 (disingkat DFmA 2010) yang diselenggarakan di UGM bekerjasama dengan berbagai organisasi akademik/ilmiah/riset dunia termasuk IEEE cabang/chapter Indonesia. Para peserta seminar tersebut berasal dari berbagai negara di dunia, misalnya India, Malaysia, dll. Semua materi yang disampaikan peserta telah melewati review dari para pakar yang berasal dari berbagai negara. Seminar disampaikan dalam bahasa Inggris, baik dalam presentasi maupun dalam diskusi/tanya-jawab. Dalam seminar yang berlangsung 2 hari tersebut, topik yang dibahas oleh Agus tampil bersama makalah lain dalam kelompok multimedia.
Hal ini memperlihatkan kemampuan dari mahasiswa Sistem Informasi UAD dalam membangun sebuah karya ilmiah yang mampu memperlihatkan diri di sebuah seminar yang bertaraf internasional dan mendapat dukungan dari IEEE sebagai salah satu organisasi dunia terkemuka yang juga mengatur standardisasi sistem elektronika & komputer. Mahasiswa SI UAD telah menunjukkan bahwa mereka memiliki kemampuan ilmiah yang tinggi, setidaknya dibuktikan dari dipresentasikannya karya Agus diantara jajaran makalah lain yang sebagian besar adalah tulisan disertasi atau tulisan hasil riset/penelitian berbiaya tinggi. Semoga selanjutnya para mahasiswa SI UAD lain akan dapat mengikuti jejaknya, atau bahkan lebih tinggi lagi.
Comments are closed.